Saat mengambil video tentu kita menginginkan kualitas terbaik. Dan video dengan kualitas yang baik biasanya memakan kapasitas yang besar. Video tersebut pun susah jadinya jika ingin diupload ke youtube karena memerlukan kuota yang banyak pula. Oleh karena itu diperlukan aplikasi untuk mengecilkan ukuran video tanpa mengurangi kualitasnya.Aplikasi favorit saya adalah Freemake Video Converter.
Dengan Freemake Video Converter kita bisa mengkonvert video ke format yang kita inginkan, mencakup AVI, WMV, DVD, MPEG, MP4, 3GP, MP3, FLV, dan MKV. Kualitas video bisa diatur supaya sama dengan aslinya maupun diatur sesuai keinginan kita.
Untuk mendapatkan aplikasi ini silakan kunjungi situs http://www.freemake.com/ dan download aplikasi tersebut.